skip to Main Content

Panganteur ti PLT. Bupati Bogor

Wargi muda Bogor, mengembangkan kualitas kehidupan masyarakat Kabupaten Bogor adalah tanggung jawab besar yang membutuhkan upaya kolektif, terutama dari anak-anak muda.

Anak muda perlu diperkuat pendidikannya, harus diakomodasi keahlian dan potensinya, agar berdampak baik dan berskala luas bagi pengembangan masyarakat.

Atas dasar itulah, Pemerintah Kabupaten Bogor menginisiasi Beasiswa Pancakarsa sebagai jembatan akses pendidikan tinggi bagi anak muda Bogor yang berprestasi.

Gunakan Kesempatanmu, Anak Muda Berprestasi!

Untuk bisa kuliah di kampus impian kamu

Siapa yang Bisa Daftar?

Anak muda usia 16-30 berasal dari Kab. Bogor yang sedang melanjutkan kuliah program Sarjana di Perguruan Tinggi Mitra.

Sebagai bukti, kamu akan diminta untuk melampirkan KTP/KIA Kabupaten Bogor, Kartu Keluarga, Akte Kelahiran, dan KTM atau Surat Keterangan Mahasiswa Aktif dari Perguruan Tinggi Mitra.

Gimana Caranya Daftar?

Kamu bisa daftar sendiri (melalui jalur permohonan perorangan) dengan mendaftar pada aplikasi diwebsite ini. Untuk informasi cara mengajukan permohonan beasiswa jalur perorangan bisa klik di sini.

Masih Bingung?

Kalau kamu masih bingung, kamu bisa cek Frequently Asked Questions di sini, siapa tahu pertanyaanmu sudah pernah diajukan dan dijawab sebelumnya.

Jika belum, kamu bisa WA kami pada jam operasional dengan klik tombol WhatsApp di bawah.

Bagaimana Menghubungi kami?

Kamu juga bisa kirim pertanyaanmu melalui emailĀ admin@beasiswa-pancakarsa.bogorkab.go.id

Atau melalui DM dan Mention di Media Sosial kami, baik itu Instagram, Facebook, dan Youtube.

Perguruan Tinggi/Universitas Mitra

Beasiswa Pancakarsa bekerjasama dengan 67 Mitra, baik itu Universitas, Perguruan Tinggi, dan Institut yang tersebar diseluruh Indonesia. Pada tahun 2021 Pemerintah Kabupaten Bogor telah memberikan Beasiswa Pancakarsa pada 1200 Penerima. dan pada tahun 2022 akan memberikan Beasiswa Pancakarsa kembali untuk anak muda berprestasi di kabupaten Bogor.

Proses Seleksi Penerima Beasiswa Pancakarsa

Proses seleksi terbagi dalam dua tahap yaitu Seleksi Administrasi dan Seleksi Prestasi. Seleksi tahap pertama Administrasi didasarkan pada kelengkapan berkas-berkas administrasi yang di upload melalui website. Seleksi tahap kedua didasarkan pada penilaian prestasi peserta berdasarkan mekanisme kuantifikasi yang ditetapkan oleh panitia. Semakin banyak prestasi yang dimiliki peserta maka semakin tinggi nilai yang didapat.

  • Berkas Lengkap
  • Prestasi Baik
  • Lulus Seleksi
Back To Top
Ada yang ingin ditanyakan? Hubungi kami